PELANTIKAN Pengurus PANCANITI periode 2012-2013

01.57

BERITA ACARA PELANTIKAN Pengurus PANCANITI (Perhimpunan Pelajar dan Mahasiswa Cianjur Sugih Mukti) – Yogyakarta periode 2012-2013 Pada hari Minggu, 10 November 2012 pukul 19.00 telah diselenggarakan acara Pelantikan Pengurus PANCANITI (Perhimpunan Pelajar dan Mahasiswa Cianjur Sugih Mukti) – Yogyakarta periode 2012-2013, bertempat di Asrama Kujang ( KPM Jawa Barat-Yogyakarta ) yang beralamat di Jalan Pengok Kidul nomor 14, Baciro,Yogyakarta. Acara yang dihadiri oleh para tamu undangan yang terdiri dari Ketua Yayasan Budi Bakti (Asrama Kujang) Bapak Prof. Dr. H. Jawahir Thontowi S.H. ,Delegasi dari Paguyuban Jawabarat Yogyakarta, Ki Demang Wangsafyudin S.H. Sebagai Sesepuh adat Sunda di Yogyakarta,tamu dari Kesultanan Yogyakarta,Utusan Puro Pakualaman Yogyakarta, Para Pejuang Keistimewaan Yogyakarta,Tokoh-tokoh dari berbagai agama yang tergabung dalam Forum Persaudaraan Umat Beriman,Ketua Keluarga Pelajar Mahasiswa (KPM) Jawa Barat – Yogyakarta Saudara Gati Agustian, para ketua Komisariat Daerah di lingkup KPM Jawa Barat – Yogyakarta, Alumni dan Pengurus Demisioner PANCANITI,Delegasi FKMC ( Forum Komunikasi Mahasiswa Cianjur ) Saudara Ringgo, dan Masyarakat sekitar Asrama Kujang. Konsep Acara yang bertajuk semangat baru PANCANITI yang bertepatan dengan momentum Hari Pahlawan berlangsung khidmat. Prosesi Pelantikan disajikan secara adat Sunda diiringi musik tradisional Kecapi suling .Pada Sesi Sambutan-sambutan diawali oleh Ketua Panitia yang menyampaikan terimakasih kepada para tamu undangan dan pihak – pihak yang telah membantu terlaksananya acara Pelantikan.Ketua PANCANITI ke-empatTri Prasojo menyampaikan sambutan dalam bahasa Sunda yang isinya adalah mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dan dukungan seluruh Warga PANCANITi dan semua pihak yang terkait, untuk mengemban amanah membawa PANCANITI kearah yang lebih baik ( Sugih Mukti ) dengan falsafah hidup orang Sunda yaitu “ Silih Asah, Silih Asih, Silih Asuh”. Adapun sambutan dari Ketua Yayasan Budi Bakti mengenai peran beliau sebagai sesepuh untuk memberikan peupeujeuh (nasihat) diantaranya: menjelaskan pentingnya menjaga kebudayaan sebagai jati diri bangsa. Kemudian Ketua KPM Jawa Barat dalam inti sambutannya mengutarakan bahwa PANCANITI adalah salah satu Komisariat Daerah di lingkup KPM Jawa Barat yang patut diperhitungkan. Rangkaian prosesi adat Pelantikan yang dipimpin oleh Sesepuh adat Sunda di Yogyakarta Ki Demang Wangsafyudin S.H, dimulai dengan pembacaan surat kakancingan(pengangkatan NITI ADIKUSUMA IV),dengan menyerahkan Kujang Pusaka, pemberian payung kebesaran, pembacaan SK formatur dan mid-Formatur, penandatanganan surat serah terima jabatan, yang kemudian diakhiri dengan pembacaan ikrar dan janji pengurus yang dipimpin oleh Ketua Yayasan Budi Bakti Prof. Dr. H. Jawahir Thontowi S.H. Menurut Ki Demang Wangsafyudin S.H sebagai sesepuh Adat Sunda di Yogyakarta yang senantiasa mengasuh dalam bidang budaya kepada Mahasiswa Jawa Barat di Yogyakarta bahwa mahasiswa asal Cianjur yang menuntut ilmu di Yogyakarta sangat motekardalam hal mengembangkan dan mempromosikan Kabupaten Cianjur kepada masyarakat di Yogyakarta, cuman sangat disayangkan kurang mendapat perhatian dari pemerintah Kabupaten Cianjur itu sendiri, sedangkan perkumpulan mahasiswa asal Kabupaten Kota di Jawa Barat yang berada di Yogyakarta hampir semuanya sudah mempunyai kesekretariatan (Asrama) baik yang permanen maupun ngontrak yang didanai oleh Pemerintah Kabupaten/kotanya masing-masing. Selanjutnya Ki Demang berharap kepada pemerintah Kabupaten Cianjur dan DPRDnya serta Pejabat yang terkait untuk bisa memperhatikan para Mahasiswa asal Kabupaten Cianjur yang menuntut ilmu di Yogyakarta yang senantiasa membawa nama besar Kabupaten Cianjur. Mahasiswa yang berasal dari Kabupaten Cianjur yang sedang menuntut ilmu di Yogyakarta menurut sensus pengurus sebelumnya berjumlah sekitar 220 orang. Hal ini tersebar di berbagai Perguruan Tinggi baik Negri maupun Swasta. Program kerja yang akan digarap untuk satu tahun kedepan oleh pengurus baru PANCANITI- Yogyakarta diantaranya dari bidang Pendidikan akan mengadakan pengenalan Perguruan Tinggi yang ada di Yogyakarat kepada Siswa-siswi SLTA se-Kabupaten Cianjur. Kemudian di bidang Seni dan Budaya mengarah pada pengenalan dan pelestarian seni budaya sebagai jati diri Bangsa,dengan mengagendakan latihan rutin kesenian Daerah khususnya Jawa Barat,serta mengenalkan Pariwisata yang ada di Kabupaten Cianjur. Humas bergerak untuk menjalin komunikasi dengan KPM Jawa Barat, Organisasi di Cianjur serta Masyarakat pada umumnya,menjaga keselarasan anggota PANCANITI. Sosial keagamaan menjadi penyeimbang grafik keorganisasian dengan mengadakan acara keagamaan pada waktu yang diagendakan dan bakti sosial sebagai bentuk kepdulian kepada masyarakat, Bidang Olahraga menjadi pengkoordinir dalam hal gaya hidup sehat dan seimbang, dengan mengadakan kegiatan olahraga rutin setiap minggunya.

You Might Also Like

1 komentar

  1. jadi ingat perkataan mang demang setelah acara ini selsai. bliau brkta bhwa stelah pelantikn ini jgn smpai sya baru mendengar lagi kbar pancaniti, tba2 mau pelantikan lagi. kegiatannya mana setahun kmrn? .
    so, bergerak! mskipun susah untuk mngawalinya tapi jika kita ikhlas n bisa mngayomi sasama, pasti kita bsa.

    BalasHapus

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images